Saturday, 4 June 2016

Beratnya Tidak Penting




Buat kamu yang merasa hidup ini penuh permasalahan, beban, berbagai kepelikan, dan lain-lain, coba deh tonton video di atas.
"Sebenarnya, beratnya tidak penting. Beratnya tergantung seberapa lama kita memegang gelas tersebut."
Kalau dipikir-pikir, betul juga ya.  

Jumat lalu aku baru saja menyadari bahwa aku melakukan kesalahan fatal di dalam pekerjaanku. Jalan keluar sebenarnya sudah ditemukan, tapi I still feel bad about going over the project's budget (what budget?). Ada satu hal lagi yang juga masih nyangkut di pikiranku dan ga akan lepas sebelum seseorang itu memberi kepastian. Hmmhh... dan aku harus membawa rasa penasaran itu selama weekend. Rasanya? Nggak enak.

Perkiraan cuaca hari ini dan besok hujan. Nggak memperbaiki mood, pikirku. Tapi kalau rasa penasaran itu aku pendam terus selama weekend, maka habislah waktu santaiku hanya untuk memikirkan pekerjaan yang sebetulnya sudah menyita waktu 40 jam (lebih) dalam seminggu. Jadi apa yang harus aku lakukan? Seperti video di atas, put the glass down. Let it go

Masalah akan selalu datang dan pergi - regardless, karena itu lah hidup. Namun penting bagi kita untuk tetap positif dan nggak membiarkan energi kita habis untuk memikirkan hal-hal yang tidak perlu/negatif. Toh rezeki itu sudah ada yang ngatur, bukan? :)

***

What I'm telling myself now: Take a deep breath. Go for a warm shower. Make yourself a cup of tea. Turn on the TV and enjoy the weekend because work can wait til next week. Happy Saturday, world! 


Be First to Post Comment !
Post a Comment